Selain Modal, Apa yang Perlu Disiapkan Untuk Bergabung di Kemitraan 10 Jutaan?

Kemitraan menjadi salah satu pilihan bisnis yang menarik bagi banyak orang. Selain modal yang relatif terjangkau, kemitraan juga menawarkan berbagai keuntungan lain, seperti sistem bisnis yang sudah teruji, dukungan dari perusahaan inti, dan potensi keuntungan yang besar.

Jika Anda tertarik untuk bergabung di kemitraan, ada beberapa hal yang perlu Anda persiapkan, selain modal. Berikut adalah beberapa hal yang perlu Anda persiapkan:

Kemitraan 10 Jutaan

Kemitraan 10 Jutaan adalah salah satu jenis kemitraan yang menawarkan modal awal yang terjangkau, yaitu di bawah 10 juta rupiah. Kemitraan jenis ini cocok untuk para pemula yang ingin memulai bisnis dengan modal yang terbatas.

Kemitraan 10 Jutaan biasanya menawarkan berbagai keuntungan, seperti:

  • Modal awal yang terjangkau
  • Sistem bisnis yang sudah teruji
  • Dukungan dari perusahaan inti

Hal-Hal yang Perlu Disiapkan 

Ketika Anda bergabung dengan kemitraan 10 jutaan memang akan mendapatkan berbagai fasilitas dari perusahaan, namun walau begitu ada beberapa hal yang perlu Anda persiapkan, berikut diantaranya:

Lokasi yang Cocok

Untuk bergabung di kemitraan 10 jutaan, biasanya mitra harus menyiapkan sendiri. Namun tidak perlu khawatir, perusahaan ini akan memberikan bimbingan bagi Anda mengenai lokasi yang tepat untuk berbisnis

Lokasi yang strategis akan memudahkan Anda untuk menjangkau target pasar Anda. Selain itu, lokasi yang strategis juga akan meningkatkan visibilitas bisnis Anda. Untuk kemitraan 10 jutaan, Anda perlu memilih lokasi yang sesuai dengan target pasar Anda. Misalnya, jika Anda memilih kemitraan makanan, Anda perlu memilih lokasi yang dekat dengan pemukiman penduduk, mudah dijangkau, kondisi lingkungan, harga sewa, dan lainnya.

Baca Juga : Tips Mencari Lokasi Strategis untuk Usaha Kuliner

Tenaga Kerja

Kemitraan 10 jutaan biasanya tidak menyediakan tenaga kerja, sehingga Anda dapat menyediakan sendiri, baik itu Anda sendiri, keluarga, atau membayar orang lain untuk bekerja di bisnis Anda. 

Anda embutuhkan tenaga yang kompeten untuk menjalankan bisnis kemitraan Anda. Tim yang kompeten akan membantu Anda untuk menjalankan bisnis dengan lebih efektif dan efisien. Saat memilih tim, Anda perlu mempertimbangkan beberapa faktor, seperti keterampilan, pengalaman, dan komitmen.

Menyiapkan Persyaratan Administrasi

Setiap kemitraan memiliki persyaratan administrasi yang berbeda-beda. Anda perlu menyiapkan persyaratan administrasi tersebut sebelum bergabung di kemitraan.

Persyaratan administrasi biasanya meliputi:

  • Fotocopy KTP
  • Fotocopy KK
  • Fotocopy NPWP
  • Fotocopy Izin Usaha

Anda dapat menghubungi perusahaan inti untuk mengetahui persyaratan administrasi yang dibutuhkan untuk bergabung di kemitraan mereka.

Baca Juga : 5 Rekomendasi Kemitraan Dibawah 10 Juta

Yuk Bergabung di Kemitraan Mr Kriuk

Salah satu kemitraan 10 jutaan di bidang kuliner yang dapat Anda coba adalah Mr Kriuk Fried Chicken. Hanya dengan bermodalkan 10 juta Anda sudah mendapatkan peralatan masak, bahan baku, gerobak, pelatihan, dan lainnya. Yang lebih menarik dari program ini adalah Anda akan mendapatkan 100% keuntungannya tanpa ada bagi hasil dengan perusahaan inti.

Yuk tunggu apalagi, segera daftar kemitraan ayam goreng Mr Kriuk dan nikmati keuntungannya!

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts